Terlihat sama dari luar namun memiliki perbedaan yang sangat berbeda tergantung budget dan peruntukan pemakaiannya secara fungsional dari user nya sendiri.
Oke, Sebelumnya ini referensi dari gw sendiri yang gw kumpulkan juga dari beberapa sumber lainnya dan gw kumpulkan jadi satu semua disini. Kalau memang ada yang dirasa kurang atau mungkin tidak sesuai dengan yang dilapangan, Silahkan untuk tinggalkan komentar dibawah dan kita diskusi bareng - bareng ya :)
Okee? Lanjut..
Printer kebanyakan dizaman sekarang ini ialah Printer Inkjet dan Printer Laserjet , namun ada juga yang masih menggunakan printer dotmatrix ( printer yang dari zaman 80 an , saya beri contoh Epson LQ-2190 ) karena memang fungsinya masih relevan yaitu memprint dokumen invoice atau tagihan di suatu perusahaan.
Oke sekarang kita fokuskan ke Printer Inkjet dan Laserjet
1. Teknologi Inkjet vs Laserjet Printer
Teknologi Inkjet dan Laserjet ini memang berbeda tergantung peruntukan dan kebutuhan si usernya
Teknologi Laserjet sesuai dengan namanya, menggunakan sinar laser ( ya iyalah pastinya donk :v ) dalam prosesnya. Didalam mesin Printer Laserjet terdapat sebuah cylinder berotasi yang dilapisi material fotosensitif bermuatan listrik dan berbagai model kaca juga ada.
Cara kerjanya ialah ketika anda mengirim file untuk dicetak ke printer, Sinar laser dipantulkan ke kaca yang ada ke cylinder berotasi yang dilapisi material khusus tadi yang menetralisir muatan listrik di berbagai area cylinder tersebut. Cara ini terus berlangsung sesuai dengan rotasi dari cylinder dan rotasi kaca yang memantulkan sinar laser tadi dengan momen yang tepat ke area yang dituju.
Tipe tinta yang digunakan yaitu toner ( tinta ini mengandung muatan listrik juga loh dan tentu tidak terlalu besar muatannya haha ) karena itulah tinta toner ini hanya akan menempel kebagian cylinder yang terkena sinar laser tadi.
Lalu selembar kertas tadi ditekankan ke cylinder dan digunakan lah panas untuk menyatukan tinta toner tadi ke kertas. Itulah kenapa kertas yang keluar dari Printer Laserjet selalu terasa panas yang menghangatkan perasaan ini :v
Hasil printan dari Printer ini yaitu text tulisannya krispi , renyah , ciamik lah pokoknya karena kepresisiannya.
Teknologi Inkjet ini menggunakan tinta cair ( yang biasanya disebut tinta cartridge ) yang disambungkan dengan suatu komponen listrik dan menghasilkan panas yang sedikit dan cukup untuk menguapkan dan menciptakan gelembung di nozzle / saluran yang selanjutnya mengeluarkan droplet tinta tadi ke atas kertas nya.
Dan karena cara kerjanya lebih simpel dari Printer Laserjet , juga meskipun kecepatan printnya tidak secepat laserjet, Printer Inkjet ini bisa menghasilkan kualitas hasil cetak gambar atau foto yang lebih baik dari Printer Laserjet.
2. Segmen penggunaan
Printer Laserjet lebih diperuntukan untuk memprint dokumen yang mengandung banyak text karena kepresisiannya dan kecepatan printnya lebih cepat.
Cocok untuk user yang sering pakai printer dalam waktu yang intens
Printer Inkjet lebih diperuntukan untuk user yang tidak terlalu intens dalam memprint dokumen karena kecepatan printnya tidak bisa secepat Printer Laserjet , dan oleh karena itu Printer ini mampu menghasilkan kualitas cetak gambar atau foto yang lebih baik
3. Harga Printer dan Consumablenya
Printer Laserjet lebih mahal dari Printer Inkjet karena teknologi yang digunakan lebih kompleks dari Printer Inkjet , Eitss tapi untuk consumable / harga tinta toner nya jauh lebih murah dari tinta cartridge Printer Inkjet
Printer Inkjet tentu harga printernya sendiri jauh lebih murah dibandingkan Printer Laserjet dan tentu untuk consumable nya tinta cartridge ini lumayan mahal untuk harganya
4. Daya tahan / Reliability nya
Printer Laserjet jauh lebih reliable / istilahnya untuk jangka panjang tidak rewel untuk perawatan karena memang umur nya lebih lama dari Printer Inkjet
Printer Inkjet memang banyak yang mengeluhkan soal reliabilitas nya yang tidak selama Printer Laserjet. Hal ini dipengaruhi oleh nozzle / saluran tempat tinta keluar dari cartridge itu akan menumpuk partikel seiring pemakaian yang menyebabkan penyumbatan
Kesimpulan :
Printer Laserjet
1.Cocok untuk jangka panjang
2.Harga nya printernya cukup mahal
3.Lebih diperuntukan untuk print dokumen berupa text
4.Harga consumablenya lebih murah
5.Kebanyakan untuk entry level hanya bisa print berwarna hitam saja
6.Kecepatan printnya cepat
7.Hasil text printnya krispi dan renyah juga presisi
Printer Inkjet
1.Cocok untuk user yang tidak sering intens dalam menggunakan printer
2.Harga nya printernya terjangkau
3.Kualitas print berupa gambar / photo lebih baik dari Laserjet
4.Harga consumablenya lebih mahal
5.Biasanya menggunakan cartridge warna Black dan Color , namun ada yang lebih bagus yaitu menggunakan 4 model warna yaitu Black,Cyan,Magenta,Yellow
6.Kecepatan printnya standar tergantung kompleksitas file yang diprint
7.Hasil text printnya tidak sepresisi Printer Laserjet
8.Tidak Recommend untuk penggunaan jangka panjang
Mampir ke Channel Dailymotion gw :
0 Response to "Printer Inkjet vs Laserjet , Referensi by Teknow"
Posting Komentar